Konser Amal bertajuk #MusikDariRumah di Gelar Oleh Sejumlah Musisi Tanah Air

26/03/2020 by Editorial Staff

Wabah virus covid-19 yang kini sedang melanda Indonesia membuat pemerintah harus mengeluarkan kebijakan untuk tidak keluar rumah. Akibatnya, sejumlah musisi tanah air banyak yang menunda kegiatan bermusiknya sampai kondisi menjadi kondusif kembali.

Para artis dan musisi ibukota tak hanya diam saja, banyak ide-ide kreatif diciptakan saat pandemi ini terjadi. Salah satunya adalah konser amal #MusikDariRumah. Ide tersebut dibuat dalam rangka penggalangan dana untuk masyarakat Indonesia yang sedang berjuang melawan dan merawat pasien covid-19 seperti tenaga medis yang membutuhkan Alat Pelindung Diri (APD), Masker, dan lain sebagainya.

Musisi yang tergabung dalam penggalangan dana ini antara lain Tarore, Wahyu Selow, Ghea Indrawati, Enda X ZARA, Fatin dan masih banyak lagi yang lainnya.

Rencananya acara musik tersebut akan di adakan selama empat hari mulai dari Selasa 24 Maret sampai Jumat 28 Maret 2020. Siaran yang dilakukan di platform Instagram mulai pukul 14.30 hingga 20.30 WIB.

Acara tersebut diisi secara bergantian, dihari pertama diisi oleh Ghea Indrawari, Arizki, Enda X Zara, dan Fatin. Hari kedua menghadirkan Mario Kacang, Vionita, Ayuenstar dan The Rain. 

Hari ketiga akan menampilkan The Potters, Tarore,, Ahmad Abdul dan Wahyu Selow. Dan di hari terakhir menampilkan Fitri Carlina, Nabila Gomez, Glenn Samuel dan Metha Zulia.

Tak hanya itu, sejumlah musisi lain juga membuat penggalangan dana #MusikDariRumah yang menghadirkan Raisa, Tantri Syalindri Ichlasari, Ari Lasso, Rossa, Afgan, Ahmad Albar hingga Najwa Shihab.

Dari penggalangan dan tersebut masyarakat dapat melakukan donasi lewat kitabisa.com yang kini jumlahnya sudah menyentuh anga 4 miliar. Aksi ini memang diperuntukan untuk tenaga medis yang kekurangan alat seperti Alat Pelindung Diri (APD) dan alat lainnya.

Para artis dan musisi tanah air juga berharap agar wabah virus covid-19 ini agar cepat mereda, dan dapat melakukan aktivitas normalnya kembali. Karena, dampak dari virus ini mengakibatkan para pedagang kaki lima, ojek online, dan kebutuhan medius menjadi berkurang.

Bagi kalian yang ingin berpartisipasi dalam penggalangan dana #MusikDariRumah dapat langsung cek kitabisa.com atau cek infonya di Instagram salah satu musisi diatas.